paradapos.com - Wakil Sekretaris Tim Pemenangan Ganjar Pranowo-Mahfud MD, Sumantri Suwarno, mengatakan calon presiden nomor urut 3 Ganjar Pranowo akan memastikan tidak ada pelaku usaha mikro, kecil dan menengah yang gagal mendapatkan kredit usaha rakyat (KUR), dikutip dari ANTARA.
Baca Juga: Harga Minyak Mentah Naik Tipis Usai Tanker Minyak di Laut Merah jadi Sasaran Rudal
Sumantri dalam keterangannya di Jakarta, Kamis (14/12), mengatakan pelaku-pelaku ekonomi kecil dan menengah (UMKM) selalu menjadi jejaring pengaman bangsa dalam berbagai krisis ekonomi.
"Karenanya program kredit usaha rakyat yang per tahun telah menyalurkan pendanaan murah dengan plafon hampir Rp300 triliun akan dipertajam agar tepat sasaran, terutama prosesnya menjadi lebih cepat dan sederhana," ujarnya.
Baca Juga: Comeback TikTok Shop Melalui Masa Uji Coba, Terbukti Memberikan Angin Segar Bagi Pelaku UMKM
Menurut ia, dunia telah berubah dan digitalisasi ekonomi telah merambah semua sektor sehingga pemberian KUR tidak boleh lagi dijalankan dengan cara business as usual. "Tetapi harus memiliki kecepatan yang sama dengan gerak laju ekonomi digital," katanya.
Ia menambahkan KUR selama ini terus membesar plafonnya, tetapi daya dorongnya tidak terlalu terasa karena belum dilakukan penajaman strategi dan prioritas penyaluran.
Artikel Terkait
Eggi Sudjana Minta Pencabutan Cekal Usai Temui Jokowi: Alasan & Perkembangan Kasus Terbaru
Buni Yani: Taktik Pecah Belah Jokowi dengan Eggi Sudjana & Damai Hari Lubis Dinilai Gagal
Kuasa Hukum Roy Suryo Sindir Eggi-Damai Temui Jokowi: Ada Pejuang, Ada Pecundang
Roy Suryo Sindir Eggi Sudjana & Damai Hari Lubis Usai Sowan ke Jokowi: Pecundang!