Rajawalinews - Akhirnya Zulfikar Calon DPR RI fraksi Partai Demokrat, yang videonya viral karena mobil Pajero berpelat Polri dipakai berkampanye di Tangerang buka suara.
Zulfikar membuat klarifikasi melalui Instagram resmi Polresta Tangerang pada Senin 18 Desember 2023.
Dia mengaku jika mobil Pajero berpelat dinas Polri yang dipakai saat kampanye itu adalah miliknya dan bukan mobil dinas Polri.
"Saat ini saya ingin mengklarifikasi bahwa mobil tersebut adalah mobil milik pribadi saya dan bukan mobil dinas milik Polri," kata Zulfikar dalam unggahan video itu.
Zulfikar mengatakan bahwa pelat nomor Polri itu didapatkannya secara resmi ketika menjadi anggota DPR RI.
Baca Juga: Calon DPR Demokrat Angkut Atribut Kampanye Pake Mobil Pelat Dinas Polri
"Pelat Polri yang digunakan pada pelat (kendaraan) dinas yang pernah digunakan adalah saya dapat secara resmi melalui kedinasan saya, di mana saya mendapatkan pelat tersebut menggunakan proses dan membayar pajak PNBP dalam hal untuk menggunakan kendaraan kedinasan saya sebagai anggota DPR RI," bebernya.
Tetapi Zulfikar mengakui bahwa pelat nomor Polri yang digunakannya itu sudah berakhir masa berlakunya.
Artikel Terkait
Menko Pangan Zulkifli Hasan Tinjau SPPG Kalikajar Wonosobo, Staf Bersihkan Sepatunya
Target PSI Jadi Kandang Gajah di Jateng 2029 Dinilai Mimpi Siang Bolong
Pertemuan Eggi Sudjana dan Damai Hari Lubis dengan Jokowi Diragukan, TPUA Bantah Misi Utang
Eggi Sudjana Akui Keaslian Ijazah Jokowi? Klarifikasi Peradi Bersatu