SINAR HARAPAN - PT Jasa Marga, atas arahan kepolisian, menerapkan sistem "contraflow" atau arah berlawanan di sejumlah titik Kilometer 21 850 hingga Kilometer 11 800 Ruas Tol Jagorawi arah Jakarta.
"Untuk mengantisipasi peningkatan volume lalu lintas yang terjadi di Ruas Tol Jagorawi arah Jakarta, atas diskresi Kepolisian, Jasa Marga memberlakukan 'contraflow' mulai dari Km 21 850 hingga Km 11 800 Ruas Tol Jagorawi arah Jakarta sejak pukul 15.26 WIB," ujar Panji Satriya, Marketing and Communication Department Head Jasamarga Metropolitan Tollroad Regional Division, dalam keterangannya di Jakarta, Senin 25 Desember 2023.
Jasa Marga mengimbau pengguna jalan untuk memperhatikan rute perjalanan mereka guna mengoptimalkan rekayasa lalu lintas yang sedang diterapkan.
Baca Juga: Tanah Lot Bali Dibanjiri 10 Ribu Wisatawan Saat Libur Natal
Mereka juga menyarankan agar pengguna tol memastikan saldo kartu elektronik cukup sebelum perjalanan untuk menghindari kepadatan saat melakukan transaksi di gerbang tol.
Pentingnya patuh terhadap rambu lalu lintas dan petunjuk petugas di lapangan juga ditekankan kepada pengendara.
Artikel Terkait
Kredit Perumahan Mandek, Menteri Keuangan Khawatirkan Daya Beli Masyarakat
Bursa Asia Anjlok: Penyebab, Dampak ke Indonesia, dan Prediksi ke Depan
Analisis IHSG Hari Ini: Proyeksi 8.150-8.350 Dipicu Data Ekonomi Q3 2025 & Rebalancing MSCI
Semangat Cokroaminoto & Program Koperasi Desa Merah Putih: Strategi Menkop Ferry Bangun Ekonomi Umat