HALLO.DEPOK.ID - Bagi pecinta film horor tanah air, Sinden Gaib menjadi tontonan yang sangat dinantikan.
Tayang di seluruh bioskop Indonesia pada tanggal 22 Februari 2024, film ini menawarkan kisah mistis yang diambil dari kejadian nyata di Trenggalek.
Film Sinden Gaib di sutradarai oleh Faozan Rizal yang berhasil menyajikan atmosfer mencekam dengan sinematografi yang memikat.
Pengambilan gambar di lokasi asli di Trenggalek menambahkan nuansa autentik pada kisah horor ini. Rizal sukses menggambarkan perasaan takut dan ketegangan yang mewarnai perjalanan Ayu menghadapi Sarinten.
Baca Juga: Waduh, dari 1.614 Calon Jemaah Haji Depok Baru 64 yang Lunasi BPIH
Film ini bermula dari tarian Ayu dan Rara di Watu Kandang, Trenggalek.
Seorang pemuda nekat mengambil batu keramat, memicu kehadiran Sarinten, seorang sinden dari jagat alam gaib.
Paranormal berupaya mengatasi gangguan tersebut, bahkan melibatkan konten kreator supranatural.
Namun, upaya mereka justru memperparah situasi. Saat ini, Sarinten menetap dalam tubuh Ayu.
Baca Juga: Polisi Sebut Ibu Buang Bayi di Selokan Depok Alami Depresi: Kasus Masih Diselidiki
Sinopsis Film Sinden Gaib: Kisah Nyata Trenggalek
Cerita ini terinspirasi dari kisah nyata di Trenggalek, yang pertama kali diungkapkan oleh akun YouTube Bumi Nusantara.
Fenomena mistis sinden gaib, yang awalnya hanya sebatas tembang Jawa Lingsir Wengi, menjadi semakin menakutkan.
Dalam teaser berdurasi 60 detik, Ayu, diperankan oleh Sara Fajira, menyinden dengan suara cempreng dan ekspresi aneh.
Mata berwarna putihnya dan senyum menyeringai menambahkan nuansa seram.
Artikel Terkait
Bukan Cuma Nikita Mirzani, JPU Juga Ajukan Banding atas Vonis 4 Tahun Kasus Reza Gladys
Still Single VISION+: Review Sinopsis, Pemain, dan Cara Nonton
Raisa Absen Sidang Cerai Perdana, PA Jaksel Ingatkan Risiko Gugatan Dibatalkan
Hasil Pemeriksaan Medis Mengejutkan Biru di Terbelenggu Rindu Episode 412