paradapos.com – Penasihat Tim Pemenangan Nasional (TPN) Capres- Cawapres nomor urut 3 yaitu Ganjar Pranowo–Mahfud MD yaitu Yenny Wahid memberikan respon usai gimmick dari Cawapres nomor urut 2 yaitu Gibran Rakabuming Raka pada saat debat keempat Pilpres 2024.
Yenny Wahid mengatakan bahwa gimmick dari Gibran dalam debat keempat Pilpres 2024 terkesan melecehkan dan gimmick yang diberikan oleh Gibran tersebut mestinya tidak perlu dilakukan.
“Ya itu kesannya melecehkan sekali ya. Menurut saya, itu debat seperti itu tidak perlu karena tokoh-tokoh yang ada merupakan tokoh yang sudah dianggap layak oleh publik untuk tampil menjadi Calon Wakil Presiden,” ujar Yenny Wahid.
Menurut Yenny, seharusnya para kandidat Capres dan Cawapres harus bisa saling menunjukkan rasa hormat di dalam debat.
Menunjukkan rasa hormat kepada sesama kandidat Capres dan Cawapres merupakan hal terpenting.
“Adanya rasa saling hormat, itu menjadi penting sekali untuk ada dalam debat malam ini,” kata Yenny.
Artikel Terkait
Roy Suryo Ungkap Fakta Dumatno, Sosok di Foto Ijazah Jokowi yang Ternyata Sepupu dan Komisaris
Klaim Bombshell Rustam Effendi: Anak Dumatno Akui Foto di Ijazah Jokowi adalah Ayahnya
Polda Sumbar Dituding Lamban Tangani Tambang Ilegal di Solok, MAI Ancam Laporkan ke Pusat
Komisi VIII DPR Dukung Teguran Keras PBNU ke Gus Elham Yahya, Sebut Perilaku Tak Pantas