PARADAPOS.COM - Presiden Prabowo Subianto meresmikan Bank Emas di The Gade Tower, Jakarta Pusat, Rabu (26/2).
Prabowo sempat menyinggung Presiden ke-7 RI Jokowi. Menurutnya, Bank Emas ini digagas sejak era pemerintahan Jokowi.
"Saya paham, bahwa persiapan Bank Emas ini memakan waktu cukup lama, kalau enggak salah lebih dari 4 tahun. Tapi takdir saya, saya yang meresmikan," kata Prabowo.
Prabowo kemudian meminta Seskab Teddy Indra Wijaya agar lebih jeli dalam mengundang tamu undangan.
"Sekali lagi saya harus ucapkan terima kasih Pak Jokowi, harusnya tolong Seskab kalau ada yang jasanya pemerintah sebelumnya banyak, Presiden sebelumnya harus dihadirkan," kata Prabowo seraya tertawa.
Artikel Terkait
Roy Suryo Ungkap Fakta Dumatno, Sosok di Foto Ijazah Jokowi yang Ternyata Sepupu dan Komisaris
Klaim Bombshell Rustam Effendi: Anak Dumatno Akui Foto di Ijazah Jokowi adalah Ayahnya
Polda Sumbar Dituding Lamban Tangani Tambang Ilegal di Solok, MAI Ancam Laporkan ke Pusat
Komisi VIII DPR Dukung Teguran Keras PBNU ke Gus Elham Yahya, Sebut Perilaku Tak Pantas