Adu Banteng antara 2 Lokomotif KA Turangga vs Commuter Line Bandung Raya, 3 Orang Gugur

- Jumat, 05 Januari 2024 | 05:20 WIB
Adu Banteng antara 2 Lokomotif KA Turangga vs Commuter Line Bandung Raya, 3 Orang Gugur

paradapos.com, 5 Januari 2024 - Tragedi adu banteng antara 2 lokomotif KA Turangga vs Commuter Line Bandung Raya, beberapa pegawai PT KAI gugur.

Dalam tragedi yang menimpa KA Turangga vs Commuter Line Bandung Raya terjadi pada 5 Januari 2024 sekitar pukul 06.03 WIB.

Awalnya korban dalam tragedi adu banteng antara 2 lokomotif KA Turangga vs Commuter Line Bandung Raya hanya beberapa orang saja, kini Kombes Kusworo Wibowo selaku Resor Kota (Kapolresta) Bandung ungkap korban bertambah.

Baca Juga: 2 Lokomotif Kereta Api Turangga vs Commuter Line Bandung Raya Adu Banteng, 11 Gerbong Rusak hingga Makan Korban Jiwa

Awalnya, yang dilaporkan sebagai korban jiwa dalam tugas adalah masinis dan asisten masinis.

Seorang pegawai PT KAI lainnya awalnya dilaporkan dalam keadaan tidak sadarkan diri, namun saat ini diberitakan bahwa ia juga telah meninggal dunia.

Sehingga dalam kecelakaan ini terdapat 3 orang yang meninggal dunia, yaitu masinis, asisten masinis, dan seorang pegawai PT KAI.

Halaman:

Komentar