Komandan Distrik Militer (Dandim) 0209/LB, Letkol. Inf. Yudi Ardiyan Saputro buka suara terkait meninggalnya Marhan Harahap.
Yudi selaku Dansatgas Pengamanan VVIP pada saat kunjungan Jokowi meminta keluarga Marhan Harahap tabah. Dia juga menyampaikan permohonan maaf atas wafatnya Marhan Harahap.
Pernyataan ini disampaikan Yudi saat menghadiri takziah malam ketiga meninggalnya Marhan Harahap di rumah duka, Jalan Padang Bulan, Kelurahan Padangbulan, Kecamatan Rantau Utara, Minggu (17/03) malam.
"Semoga keluarga yang ditinggalkan diberikan kesabaran dan diterima di sisi Allah SWT," ucap Yudi, dilansir dari Antara, Senin (18/3).
Menanggapi hal itu, pihak keluarga mengucapkan terima kasih kepada Dandim 0209/LB, Letkol. Inf. Yudi Ardiyan Saputro telah bersedia hadir pada malam takziah tersebut.
Keluarga juga menyatakan ikhlas dan telah menerima atas kepergian almarhum.
Artikel Terkait
Java FX: Platform Trading Forex Terbaik dengan Edukasi & Teknologi MT5
Viral BMW Putih Pelat Dinas Kemhan 51692-00 Ngebut, TNI AU: Itu Palsu dan Tidak Sah
Gamis Bini Orang: Tren Baju Lebaran 2026 yang Diprediksi Viral, Harga Mulai Rp 125 Ribu
Review Polytron Fox R untuk Ojol: 200 Km Cuma Rp 10 Ribu, Benarkah?