HEBOH! Nama Petugas Hong Kong Disorot Warganet RI Saat Evakuasi Bom Perang Dunia 2, Kenapa?

- Sabtu, 27 September 2025 | 07:00 WIB
HEBOH! Nama Petugas Hong Kong Disorot Warganet RI Saat Evakuasi Bom Perang Dunia 2, Kenapa?

PARADAPOS.COM - Bom sisa Perang Dunia 2 ditemukan di Quarry Bay, Hong Kong. Proses evakuasi bom besar seberat 454 kilogram itu menjadi pekerjaan besar.


Sekitar 6 ribu warga dievakuasi dari sekitar lokasi dalam proses penjinakan dilakukan petugas keamanan Hong Kong. 


Dalam proses tersebut, nama petugas senior penjinakan bom di Hong Kong menarik perhatian warganet Indonesia.


Petugas tersebut disorot karena namanya yang dianggap familiar dengan nama orang Indonesia. 


Dia adalah Suryanto Chin-chiu yang merupakan perwira senior penjinakan bom di Hong Kong.


Suryanto menjadi salah satu narasumber yang diwawancara jurnalis Hong Kong terkait proses evakuasi bom Perang Dunia 2 yang bikin geger tersebut.


Seperti dilansir South China Morning Post, Sabtu (27/9/2025), proses penjinakan bom sisa PD 2 tersebut memakan waktu sekitar 9 jam. 



Penjinakan dimulai pukul 02.00 dini hari waktu setempat, setelah evakuasi sekitar 6.000 warga dari 18 bangunan di dekat lokasi konstruksi Jalan Pan Hoi, tempat bom ditemukan.


Halaman:

Komentar