paradapos.com - Pekan depan KAI Daop 1 Jakarta akan menjalankan masa Angkutan Nataru 2023/2024 selama 18 hari terhitung sejak 21 Desember 2023 - 7 Januari 2024.
Manajer Humas KAI Daop 1 Jakarta Ixfan Hendriwintoko menuturkan bahwa untuk pelayanan tiket kereta api sudah diumumkan sejak 45 hari sebelum jadwal keberangkatan atau 6 November 2023.
Sampai Kamis 14 Desember 2023, update pantauan layanan tiket kereta api melalui Acces By KAI di masa Angkutan Nataru ada sekitar 1.305 KA atau 73 KA perhari termasuk KA tambahan.
Kemudian untuk kapasitas tempat duduk KA jarak jauh baik reguler maupun KA tambahan telah disediakan sekitar 741.552 atau 41.589 seat perhari.
"Untuk tempat duduk yang telah terjual kurang lebih sebanyak 289.936 atau 25.592 seat perhari yang jika diprosentase antara ketersediaan kursi dengan yang telah terjual rata - rata perharinya sekitar 61 persen," kata Ixfan.
Artikel Terkait
Kredit Perumahan Mandek, Menteri Keuangan Khawatirkan Daya Beli Masyarakat
Bursa Asia Anjlok: Penyebab, Dampak ke Indonesia, dan Prediksi ke Depan
Analisis IHSG Hari Ini: Proyeksi 8.150-8.350 Dipicu Data Ekonomi Q3 2025 & Rebalancing MSCI
Semangat Cokroaminoto & Program Koperasi Desa Merah Putih: Strategi Menkop Ferry Bangun Ekonomi Umat