PARADAPOS.COM -Komisi VI DPR memperkenalkan Direktur Utama Mining Industri Indonesia (MIND ID) yang baru menjabat selama sepekan ketika rapat kerja bersama MIND ID di Gedung Nusantara I, Kompleks DPR, Senayan, Kamis, 13 Maret 2025.
Direktur Utama MIND ID Ma’ruf Sjamsoeddin lantas memperkenalkan diri kepada seluruh anggota Komisi VI DPR yang hadir dalam rapat.
“Saya baru satu minggu bergabung dengan MIND ID. Saya Ma'ruf Syamsuddin Dirut MIND ID didampingi Wakil Dirut Bapak Dany Amrul Ichdan,” kata Ma’ruf dalam rapat.
Pihaknya berharap, seluruh subholding dari MIND ID di tangannya bisa berkerja sama dengan baik.
“Kalau diperhatikan, holding ini lahir belakangan daripada anak-anaknya dan cucu-cucunya. Jadi kami ini seolah-olah seperti bapak angkat dengan anak angkat tapi mudah-mudahan ke depan bisa jadi bapak kandung,” tutup adik kandung Menhan Sjafrie Sjamsoeddin tersebut.
Sumber: RMOL
Artikel Terkait
Desakan Copot Erick Thohir dari Menpora: PP Himmah Kritik Kinerja & Isu Reshuffle Kabinet Prabowo
Rocky Gerung: Jokowi Diduga Tak Bisa Hidup Tenang Sebelum Kasus Hukum Terbukti
Eggi Sudjana Sebut Roy Suryo Belagu: Kronologi Lengkap Kasus Ijazah Jokowi
Kontroversi Kelulusan Jokowi di UGM: Analisis 2 Pernyataan Berbeda Rektor Ova Emilia